-
Senengnya aku bisa menemukan postinganku jadul, karena blog.com sudah tutup jadi blog dapurku yang lama juga ikut menghilang.
Di simpan di sini ah biar ada kenangan.
Postingan dari blog lama ini malah copy paste dari https://banabakery.wordpress.com/2008/12/06/cake-dari-putih-telur/
Foto nya tertanggal 26 Juni 2007, lokasinya di halaman depan rumah di Warung Jati Timur :)
Cake Zebra Putih Telur
Biasanya kalau abis ada pesenan birthday cake maka akan tersisa putih telur yang cukup banyak. Setelah mencoba berbagai resep cake dengan bahan putih telur ternyata aku cocok dengan resep yang ini. Cake-nya lembut dan enak, tidak seperti cake putih telur lainnya yang rata-rata “kenyel-kenyel” apa ya… itu lho seperti mengunyah karet, pokoknya ada tekstur yang gak enak selama dikunyah.
Resep ini dapatnya dari iparnya adikku, cuma aku kurangi jumlah gulanya. Kalau untuk zebra coklat aku lebih senang menggunakan coklat bubuk daripada pasta coklat. Pernah juga aku buat dengan pasta pandan dan moka, hasilnya yummyyy…
Selamat mencoba.
Cake Zebra Putih Telur
Bahan:
400 cc putih telur
200 gr gula pasir
1 sdt TBM/SP
200 gr blue band, cairkan
175 gr terigu
25 gr maizena
1 sdm coklat bubuk/pasta coklat/pasta pandan/pasta strawberry
Cara:
1. Putih telur + SP dikocok sampai mengembang
2. Masukkan gula pasir sedikit2 sambil terus dikocok
3. Masukkan terigu sedikit2 sambil diaduk rata
4. masukkan blue band yg sudah dicairkan, aduk rata
5. bagi adonan menjadi 2, ½ bagian beri pasta coklat sisanya biarkan putih
6. Tuang adonan putih sedikit, lalu tuang adonan coklat. Tuang lagi adonan putih, lalu adonan coklat. Begitu seterusnya sampai adonan habis
7. Panggang sampai matang kurang lebih 20 menit dengan suhu 180 0C
sumber
Posting Komentar untuk "Cake Zebra Putih Telur"